Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Menyembunyikan File di Linux

Cara menyembunyikan file di Linux - Assalamualaikum Wr.Wb semuanya, kembali lagi bersama dengan saya di blog ini. File merupakan hal yang sangat penting bagi sebagian orang, karena di dalamnya terdapat banyak hal penting yang harus dijaga supaya aman. Untuk mengamankannya, kamu harus menyembunyikannya agar takterlihat oleh orang lain. Jadi jika komputer atau laptopmu hilang, file penting yang kamu simpan akan menjadi aman karena kamu sudah menyembunyikannya. Tapi bagaimanakah caranya menyembunyikan file di linux? Nah, saya sudah menyiapkan tutorialnya pada postingan kali ini.

Gambar 1: Ubuntu.

Harap perhatikan baik-baik sebelum mencoba tutorial ini, karena cara ini hanya berlaku untuk pengguna Linux saja. Jika kamu adalah pengguna Windows, maka tutorial ini tidak akan work. "Lah, kenapa sih gak bisa?", Beda server bro. Baiklah, langsung saja kita simak tutorialnya berikut ini:

Cara Menyembunyikan File di Linux

1. Bukalah file manajer yang kamu gunakan, lalu cari dan buka folder yang di dalamnya berisi file penting yang hendak kamu sembunyikan.

2. Setelah filenya ketemu, silahkan klik kanan mouse pada file dan pilihlah opsi "Rename".

3. Lalu tambahkan tanda Titik (.) tepat di depan nama file. (Contoh: .fileku).

4. Terakhir tinggal kamu Enter-kan saja untuk menyimpan perubahannya. Maka secara otomatis filenya akan menghilang, tapi tidak menghilang secara permanen karena filenya sudah disembunyikan dengan aman.

Jadi itu tadi adalah cara mudah menyembunyikan file di Linux agar aman dari orang lain, semoga bermanfaat untuk kita semua. Totorial ini juga berlaku untuk distro Linux lainnya, mulai dari Kali Linux, Ubuntu, Debian, Arch, Mint dan lainnya.

Sekali lagi saya ucapkan terima kasih karena sudah membaca artikel ini. Jika masih kurang paham, silahkan tinggalkan komentarmu pada postingan ini. Selamat mencoba!

Anonymous Indonesia
Anonymous Indonesia Hanya Seorang Pecandu Internet

Post a Comment for "Cara Mudah Menyembunyikan File di Linux"